Sarditech- Sudah lama
rasanya tidak posting, dikarenakan sibuk dengan dunia nyata hehe. Kali
ini saya akan membahas fitur safe mode pada Advan T1L. Untuk apa safe
mode ini? Safe mode sebenarnya fitur yang terbenam di android bukanlah
hal baru. Mungkin fitur ini di rancang untuk penggunanya yang mengalami
permasalahan di system perangkat sobat. Seperti halnya kita ketatu di
windows juga terdapat fitur ini. Saya rasa fitur ini tidak jauh berbeda.
Nah, bagaimana cara masuk ke safe mode pada Advan T1L? karena tiap
perangkat memiliki cara yang berbeda. Berikut ini cara masuk safe mode
untuk tablet Advan T1L:
Cara masuk Safe mode
- Matikan tablet Advan T1L
- Tekan tombol Volume Down+Power
- Lepas Tombol Power ketika logo advan muncul dengan tombol volume tetap di tahan
- Kemudian pencet tombol volume Up
- Sehingga sobat menahan volume Up+Down sampai masuk Home screen
- Jika berhasil akan nampak tulisan safe mode di pojok bawah layar
Dalam Safe mode sobat jangan terkejut jika aplikasi banyak yang hilang.
Sebenarnya tidak hilang namun hanya tersembunyi dan terhenti. Fitur ini
memang dirancang untuk memudahkan pengguna dalam mengelola aplikasi yang
mungkin mengalami masalah. Berikut ini yang bisa dilakukan dengan
bantuan safe mode:
Aplikasi crash
Jika sobat mengalami crash aplikasi yang menyebabkan aplikasi error
tidak bisa dibuka dan susah dihapus ketika dalam keadaan normal bisa
dilakukan dengan cara ini.
Sobat bisa mauk ke pengaturan > Aplikasi > geser ke semua >
pilih aplikasi yang mencurigakan penyebab crash > buka dan lakukan
unistall.
Terasa Lambat
Jika sobat ingin melakukan hard reset dengan mode normal tapi tidak bisa
dikarenakan begitu lambatnya. Sobat bisa melakukan dalam kondisi safe
mode. Karena dengan kondisi safe mode handphone terasa sangat ringan
karena aplikasi yang berjalan hanya aplikasi bawaan. Jadi handphone
sobat terasa seperti handphone baru. Nah dalam kondisi seperti ini bisa
melakukan hardreset dengan cara:
Masuk ke pengaturan > cadangkan dan pengaturan pabrik > pilih reset dan biarkan berjalan.
Untuk keluar dari safe mode cukup mudah. Sobat cukup mematikan handphone
dengan menekan tombol power. Kemudian nyalakan seperti biasa maka akan
masuk ke mode normal kembali.
Nah itu saja yang bisa saya sampaikan dalam artikel ini. Semoga bisa
membantu sobat yang sedang mengalami permasalahan seperti diatas.